..<< More Info >>..

Monday, 8 September 2008

Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Salah satu khasiat jinten hitam yang telah teruji untuk imuniti ada­lah kemampuan tubuh menciptakan kekebalan khusus, kuat dan sempurna untuk melawan segala unsur yang menyerang tu­buh. Sel Limpa atau Lymph Cell merupakan senjata khusus paling ba­nyak yang selalu siap sedia menghadapi serangan apapun, ter­masuk menghadapi racun yang membinasakan.

Sel Limpa ada dua macam: Pertama B Lymphocites yang ter­ben­tuk dalam sumsum tulang, lalu menyebar ke seluruh tubuh dan berpusat di darah dan limpa; Kedua, T-Lymphocite, terbentuk juga di sumsum tulang, sebelum tumbuh sempurna, sel ini meng­arah ke thymus, kelenjar dekat tenggorokan. Setelah matang, sel terbagi menjadi tiga yaitu, The Helper T-Cell, Killer Cell Orcytoxic dan suppressor cells tersebut.

Gambarannya, masing-masing dari The Helper T-cell, Killer cell or­cytoxic dan suppressor cell ts berusaha mengenal sel-sel yang di­serang dalam tubuh, yang berarti di dalamnya ada materi-materi yang aneh dan sekaligus memusnahkannya.

Lalu, sel-sel darah putih dengan tiga jenisnya aktif menyem­prot­kan enzim yang berbeda-beda, menarik dan mengumpulkan sel-sel imuniti ke tempat peradangan. Jadi, setiap kali ada materi asing yang masuk ke dalam tubuh manusia, maka lymphocite cell baik B maupun T, menjadi aktif, menyebar ke seluruh tubuh dan membentuk pasukan yang banyak dari sel-sel imuniti.

Pada tahun 1986, Dr. Ahmad Al Qadhy dan rekan-rekannya me­lakukan penelitian di Amerika tentang pengaruh Jinten Hitam terhadap sistem kekebalan tubuh (imuniti) manusia. Penelitian yang dilakukan dalam dua tahap itu menghasilkan kesimpulan pe­rtama: Kelebihan prosentase The Helper T-Cell atas suppressor cells ts mencapai 55 persen dan ada sedikit kelebihan atas killer cell orcytoxic sebanyak 30 persen.

Penelitian tahap kedua dengan melibatkan 18 sukarelawan yang ba­dan mereka terlihat sehat dan segar. Mereka dibagi dalam dua ke­lompok, satu kelompok diberi satu gram habatussauda setiap ha­rinya, dan kelompok lain diberi karbon. Selama empat pekan me­reka mengkonsumsi habatus dan karbon yang sudah dikemas dalam butir-butir kapsul.

Hasilnya, Jinten hitam menguatkan tugas-tugas imuniti dengan tam­bahan prosentase The Helper T-lymphocytes cell atas sup­pres­sor cell-ts. Jadi, sistem kerja habatatussauda dalam tubuh ma­nusia adalah dengan memperbaiki, menjaga dan meningkatkan sis­tem kekebalan tubuh manusia terhadap berbagai penyakit. Dalam sistem kekebalan tubuh manusia, habatussauda adalah satu-satunya tatanan yang memiliki senjata khusus untuk meng­han­curkan segala macam penyakit.

Sebab, setelah sel paghocytosis menelan kuman-kuman yang menyerang, ia membawa bakteri antigenic ke permukaannya, ke­mudian menempel dengan sel lymph, untuk mengetahui ba­gai­mana susunan mikrobanya secara mendetil, lalu memerintahkan masing-masing sel T-lymphocytes untuk memproduksi antibodies atau sel T-spesific, khususnya adalah antigenic yang jug di­bang­kit­kan untuk berproduksi. rm

Source : rmexpose.com

0 comments:

Custom Search
Digg! Medicine Blogs - BlogCatalog Blog Directory

Other:

Topic Relation
Iklan Baris Online
Pasarkan produk anda free

Free Online Ads
Iklan Baris Online
Tingkatkan omset anda Free

Sewa Laptop
Sewa Komputer